Thursday, October 1, 2020

"MEKANISME PENDAFTARAN DTKS" - KJP PLUS TAHUN 2020 TAHAP 2



 “MEKANISME PENDAFTARAN DTKS”

Hanya untuk siswa bersekolah dan tidak terdaftar dalam daftar calon penerima KJP Plus Tahap II Tahun 2020


Pendaftar DTKS bagi siswa SDN Duri Kepa 07:

1. Hanya pendaftar yang tidak masuk dalam data DTKS (yang kemaren sore di share - 32 siswa)

2. Penerima KJP tahap 1 tahun 2020 tidak usah daftar (yang bulan kemaren udah cair KJPnya) karna itu otomatis lanjut ke tahap 2, daftar siswa tahap 1 bisa dilihat KLIK DISINI

PERSYARATAN UMUM PENDAFTAR DTKS :

1. Pendaftaran hanya untuk warga miskin dan tidak mampu

2. Wajib memiliki KK DKI Jakarta dan berdomisili di DKI Jakarta

3. Jika dalam 1 (satu) keluarga ada lebih dari 1 (satu) siswa, pendaftaran dilakukan sesuai jumlah siswa yang akan di daftarkan di pendaftaran DTKS

4. Pendaftaran hanya bersifat online


TATA CARA PENDAFTARAN DTKS :

1. Buka link yang sudah tersedia https://linktr.ee.pusdatinjamsosdki

2. Lalu pilih dan klik Kota/Kabupaten serta Kecamatan sesuai dengan alamat domisili

3. Isi nama Kepala Rumah Tangga sesuai dengan yang tertera dalam KK

Contoh : ABDULLAH ROSYID √ (BENAR) ABDULL4H ROSY1D X (SALAH, karena ada tulisan angka)

Catatan : Jika ditemukan pengisian yang aneh sebagai contoh “ADDDWEAWO” maka otomatis akan dihapus oleh sistem

4. Isi NIK Kepala Rumah Tangga sesuai yang tertera dalam KTP atau KK

Catatan : NIK yang benar sebanyak 16 digit. Jika kurang / lebih dari 16 digit maka otomatis akan ditolak oleh sistem dan diminta untuk melakukan pengisian ulang dengan benar

5. Isi nomor Kartu Keluarga sesuai dengan yang tertera dalam Kartu Keluarga

Catatan : Nomor Kartu Keluarga yang benar sebanyak 16 digit. Jika kurang / lebih dari 16 digit maka otomatis akan ditolak oleh sistem dan diminta untuk melakukan pengisian ulang dengan benar

6. Pilih dan klik jenis kelamin Kepala Rumah Tangga

7. Isi nama Pasangan Rumah Tangga sesuai dengan yang tertera dalam KK

Contoh : SRI ROHANA √ (BENAR) SR1 R0HANA X (SALAH, karena ada tulisan angka)

Catatan : Jika ditemukan pengisian yang aneh sebagai contoh “ASDFASDF” maka otomatis akan dihapus oleh sistem

8. Isi alamat sesuai domisili saat ini

Contoh : JL. BAKUNG RAYA NO. 20

9. Isi nomor RT sesuai alamat domisili saat ini

Contoh : 001 atau 013 atau 020

Catatan : Nomor RT diisi sebanyak 3 digit. Jika kurang / lebih dari 3 digit maka otomatis akan ditolak oleh sistem dan diminta untuk melakukan pengisian ulang dengan benar

10. Isi nomor RW sesuai alamat domisili saat ini

Contoh : 001 atau 013

Catatan : Nomor RW diisi sebanyak 3 digit. Jika kurang / lebih dari 3 digit maka otomatis akan ditolak oleh sistem dan diminta untuk melakukan pengisian ulang dengan benar

11. Klik Provinsi DKI Jakarta, Kota/Kabupaten, Kecamatan, Kelurahan

12. Isi nomor HP Kepala Rumah Tangga dengan benar

Contoh : 0818903716 / 08137703716 / 081377039333 / 0898222290315 √ (BENAR) 002058390183018 X (SALAH)

Catatan : Nomor HP Kepala Keluarga diisi sebanyak 10-13 digit. Jika kurang dari 10 digit atau lebih dari 13 digit maka otomatis akan ditolak oleh sistem dan diminta untuk melakukan pengisian ulang dengan benar. Jika ditemukan pengisian nomor hp yang aneh contoh “002058390183018” maka otomatis akan dihapus oleh sistem, untuk yang tidak memiliki no HP dapat mencantumkan No HP Wali atau Ketua RT setempat

13. Isi nama siswa (nama anak) sesuai yang tertera dalam KK

Contoh : KESYA ALMADINA √ (BENAR) KESYA ALMADINA ( ditulis DINA ) X (SALAH)

Catatan : Jika ditemukan pengisian yang aneh sebagai contoh “ADDDWEAWO” maka otomatis akan dihapus oleh sistem

14. Isi NIK siswa (NIK anak) sesuai yang tertera dalam KK

Catatan : Nomor NIK yang benar sebanyak 16 digit. Jika kurang / lebih dari 16 digit maka otomatis akan ditolak oleh sistem dan diminta untuk melakukan pengisian ulang dengan benar

15. Pilih dan klik jenis kelamin siswa (anak)

16. Isi tempat lahir siswa (anak) sesuai yang tertera dalam KK

Contoh : JAKARTA √ (BENAR) RS BUNDA BAHAGIA X (SALAH, karena mengisi nama Rumah Sakit)

Catatan : Harus diisi dengan nama Kota/Kabupaten. Jika ditemukan pengisian yang aneh sebagai contoh “RS BUNDA BAHAGIA” maka otomatis akan dihapus oleh sistem

17. Isi tanggal lahir siswa (anak) sesuai yang tertera dalam KK

18. Pilih kelas siswa (anak) 1 s.d 12

19. Isi nama sekolah dengan benar

Contoh : SD NEGERI DURI KEPA 07  √ (BENAR)

20. Sebelum klik kirim, pastikan terlebih dahulu data yang telah diisi sudah benar, jika yakin, maka klik tombol KIRIM

21. Setelah klik KIRIM, tidak ada proses edit atau revisi data kembali.






No comments:

Post a Comment

Komentar: